Lompat ke konten

Viar Motor Indonesia

Product

Viar Meraih SNI Award

Senayan-Jakarta, PT. Triangle Motorindo, ATPM dari Viar Motor Indonesia berhasil meraih SNI Award di bidang katergori Perusahaan Besar Industri Logam. Penyerahan penghargaan tersebut dilaksanakan di Jakarta Convention Centre, Senayan (10/11) dan diserahkan langsung oleh Kepala Badan Standarisasi Nasional, Bpk. Bambang Prasetya bersama Menteri Perdagangan, Bpk. Thomas Lembong.

Penghargaan tersebut diraih karena Viar berhasil memenuhi ketentuan yang telah ditetapkan oleh Badan Standarisasi Nasional, seperti: Local Content (Kandungan komponen dalam negeri), Kualitas Komponen, bahkan hingga ke Managerial Perusahaan.

Menurut General Manager HR & Legal PT. Triangle Motorindo, Dimas Tommy Radityo, “Alhamdulilah kami mampu memenuhi syarat penilaian yang ditetapkan oleh Badan Standarisasi Nasional, sehingga mampu kami meraih SNI Award ini. Tujuan kami mengikuti SNI Award ini sebenarnya sebagai sarana bagi kami untuk evaluasi baik dari sisi kualitas produk, management, hingga keselamatan kerja agar kedepannya Viar semakin baik dan tentunya semua ini untuk konsumen kami”.

Ditambahkan oleh Dimas, “tantangan terbesar bagi kami adalah mencari supplier komponen lokal, karena Viar sendiri menerapkan standar yang cukup ketat, seperti: kualitas komponen, kapasitas produksi, ketepatan waktu pengiriman, dan yang paling penting adalah dari segi harga karena harga komponen produksi lokal cukup tinggi dan tidak sulit bersaing dengan komponen import, sehingga mungkin perlu adanya campur tangan dari Pemerintah untuk membantu para pengusaha lokal agar mampu bersaing”.

SNI Award merupakan salah satu program tahunan yang diadakan oleh Badan Standarisasi Nasional dengan memperhatikan syarat keselamatan, keamanan, kesehatan, lingkungan hidup, perkembangan iptek maupun kesepakatan internasional sehingga bila SNI diterapkan dengan baik diharapkan dapat melindungi kesehatan masyarakat serta melancarkan transaksi perdagangan baik nasional maupun internasional.

Frengky Osmond,
MarKom Manager Viar Motor Indonesia